Daftar Wisata Malang yang Sudah Buka saat New Normal
Wisata Malang yang sudah buka saat ini menjadi pilihan terbaik liburan Anda setelah berbulan-bulan di rumah saja karena anjuran pemerintah untuk stay at home. Malang memang terkenal dengan berbagai wisata alam yang dapat memanjakan mata Anda untuk melepas kepenatan rutinitas pekerjaan dan tugas-tugas yang menumpuk banyak.
Sumber: Instagram @emmaltfh |
Anda penasaran dimana saja tempat wisata di Malang yang sudah buka? Yuk cari tahu wisata Malang yang sudah buka saat new normal pada ulasan berikut ini!
Daftar Wisata Malang yang Sudah Buka di Masa New Normal
Apa yang ada di benak Anda ketika mendengar kata Malang? Pastinya tidak jauh-jauh dari buah apel dan tempat wisata. Malang memang terkenal dengan berbagai macam tempat wisatanya, mulai dari pantai, air terjun, taman, wahana permainan, museum, dan lain sebagainya.
Selama masa pandemi kemarin, hampir semua tempat pariwisata yang ada di Malang tidak menerima pengunjung sama sekali. Tetapi Anda tidak perlu khawatir. Sekarang sudah ada beberapa wisata Malang yang sudah buka kembali di masa new normal, tetap dengan mematuhi protokol kesehatan yang berlaku. Beberapa daftar wisata Malang yang sudah buka berikut ini direkomendasikan untuk liburan terbaik Anda.
Taman Selecta Malang
Taman Selecta Malang menyuguhkan pemandangan taman bunga yang sangat indah. Anda dapat menikmati keindahan bunga bermekaran di musim bunga yang berbeda.
Untuk bisa masuk di area Taman Selecta, Anda hanya perlu membayar tiket masuk sebesar Rp. 40.000 saja. Anda bisa berkunjung kapan saja karena Taman Selecta dibuka setiap hari mulai pagi hingga sore. Buka pada pukul 07.00-17.00 WIB. Di masa new normal, tempat wisata ini sudah di buka di bulan Agustus ini.
Sumber: Instagram @diyahsuryaningrat |
Taman ini terletak di Jl. Raya Selecta No. 1, Tulungrejo, Bumi Aji, Batu. Di sini, Anda tidak hanya bisa berkeliling melihat-lihat berbagai macam bunga di semua sudut taman. Di sini tersedia area wahana permainan yang bisa Anda manfaatkan ketika sudah lelah berkeliling.
Kegiatan menyenangkan yang dapat Anda lakukan selama berada di taman bunga Selecta Malang ini seperti, menaiki wahana permainan Sky Bike. Wahana ini menawarkan cara berbeda menikmati keindahan taman, yaitu melihat dari bagian atas taman. Selain Sky Bike, Anda juga bisa menikmati keindahan taman dengan menunggang kuda. Kegiatan menyenangkan selanjutnya bermain air di waterpark, naik perahu ayun, dan menonton bioskop 4D.
Jika Anda ingin memiliki bunga yang sama dengan yang di taman, Anda bisa membeli bunga di pasar bunga yang tersedia. Karena di Taman Selecta tidak diperbolehkan memetik satu tangkai bunga sekalipun.
Pantai Balekambang Malang
Pantai Balekambang adalah pantai andalan ketika berwisata di Malang. Pantai ini merupakan wisata pantai Malang yang sudah buka di bulan Agustus di masa new normal akibat pandemi.
Pantai ini berlokasi di Dusun Sumber Jambe, Desa Srigonco, Balaikambang, Sumberbening, Bantur, Malang. Anda tidak akan pernah rugi jika berkunjung ke sini, karena tempat wisata di Malang yang sudah buka satu ini disebut-sebut sebagai Kuta-nya Malang.
Sumber: Instagram @tommydadangardiansyah |
Untuk menikmati keindahan luar biasa pantai Balekambang ini Anda hanya dikenakan biaya masuk Rp. 15.000 saja. Sebenarnya pantai ini bisa dikunjungi 24 jam, tetapi untuk loket karcisnya hanya buka mulai pagi hingga sore hari.
Berbagai aktivitas yang bisa Anda lakukan di Pantai Balekambang dalam menikmati liburan setelah berdiam diri selama berbulan-bulan di rumah saja seperti berkemah, mengunjungi pulau sekitar Pantai Balekambang, memancing, bermain flying fox, bermain di sungai kecil, makan di pinggir pantai, bersantai di pinggir pantai, dan yang tidak boleh ketinggalan adalah berenang dan bermain air pantai.
Coban Putri
Air terjun Coban Putri juga sudah dibuka kembali pada agustus ini. Wisata di Batu Malang yang sudah buka ini bisa Anda kunjungi setiap hari mulai pukul 09.00 hingga 17.00 WIB.
Berlokasi di Oro-Oro Ombo, Batu, Jawa Timur, tempat ini menyuguhkan pemandangan alam yang indah. Di sini lah letak daya tarik Coban Putri yang memikat banyak wisatawan berkunjung.
Sumber: Instagram @reretasa |
Hanya dengan membayar Rp. 10.000 saja, Anda sudah bisa menikmati keindahan Coban Putri serta menggunakan fasilitas yang disediakan, seperti berbagai spot foto yang cantik. Airnya yang jernih dan deras akan menghipnotis siapa saja yang melihatnya. Air terjun ini bermuara di kolam yang tepat berada di bawahnya, sehingga kola mini bisa untuk bermain air secara aman.
Spot foto keren ada di jembatan bambu bawah Coban Putrid an di Tangan Dewa. Anda akan memperoleh foto keren dengan keindahan alam dan instagramable.
Kampung Jodipan Malang
Bagi Anda yang ingin menemukan banyak spot foto menarik, datang langsung saja ke Kampung Jodipan. Hampir di semua sudut tempat, Anda bisa berfoto kekinian dan instagramable. Wisata Malang hits yang satu ini sebenarnya tempat yang sederhana. Hanya bermodalkan deretan rumah penduduk yang dicat warna-warni sehingga terlihat mencolok.
Wisata Kampung Jodipan terletak di Jodipan, Blimbing, Malang. Tempat ini semakin terkenal dan banyak dikunjungi wisatawan setelah dijadikan tempat syuting film Yo Wes Ben yang dibintangi dan disutradarai langsung oleh pemuda Malang.
Untuk bisa berkeliling di kampung Jodipan, tiket masuknya sangatlah terjangkau, hanya Rp. 3.000 saja. Buka setiap hari mulai pukul 07.00 WIB hingga pukul 18.00 WIB.
Dulunya, tempat ini merupakan sebuah perkampungan kumuh yang dirubah oleh inisiasi mahasiswa menjadi sebuah kampung warna-warni yang dapat mendatangkan banyak wisatawan. Spot foto yang wajib Anda kunjungi adalah Jembatan Kaca Ngalam. Di jembatan ini, Anda bisa mengambil gambar dengan background tembok warna-warni yang cantik.
Tips Berkunjung ke Wisata Malang dari Sanflawer
Wisata
Malang yang sudah buka saat ini belum terlalu banyak. Meskipun
demikian, Anda perlu untuk mempersiapkan segala sesuatunya agar liburan Anda
berkesan dan menyenangkan. Di sini Sanflawer akan membagikan tips liburan
menyenangkan ke wisata Malang terbaru
2020:
- Malang terkenal sebagai kota yang dingin. Jadi bagi Anda yang tidak terbiasa di tempat dingin, siapkan pakaian-pakaian yang dapat menghangatkan tubuh.
- Selain kota yang dingin, Malang juga terkenal dengan apelnya. Jangat lewatkan untuk mencicipi apel Malang yang memiliki rasa yang khas.
- Siapkan waktu 2-3 hari untuk liburan Anda. Hal ini dimaksudkan agar Anda bisa puas mengelilingi tempat-tempat wisata di Malang yang sayang untuk dilewatkan. Secara otomatis Anda juga harus menyiapkan tempat menginap.
- Anda harus coba berkeliling Malang santai dengan naik bus wisata tingkat yang diluncurkan pada 2015 lalu. Bus ini dinamai Bus Macyto (Malang City Tour).
- Buat daftar list tempat wisata mana saja yang akan Anda kunjungi. Disertai dengan jam atau waktu berkunjung juga lebih baik. hal ini dapat lebih mengefisienkan waktu liburan tetapi kepuasan berlibur bisa tetap Anda rasakan.
- Jangan lupa bawa kamera untuk mengabadikan setiap momen liburan menyenangkan di berbagai tempat wisata Malang.
- Jangan lupa untuk tetap mematuhi protokol kesehatan yang berlaku. Pakai masker, selalu cuci tangan, dan selalu siapkan hand sanitizer kemana pun Anda pergi.
Sudah kebayang kan gimana serunya berlibur ke wisata Malang yang sudah buka setelah lockdown berbulan-bulan? Anda bisa merencanakan liburan seru di Malang mulai dari sekarang. Selamat berlibur dan jangan lupa tetap jaga kesehatan!
Ditulis oleh Alfi Khoirul Wahidah/alfikhoirulw12@gmail.com
Belum ada Komentar untuk "Daftar Wisata Malang yang Sudah Buka saat New Normal"
Posting Komentar